Dream High 2 [Pengenalan and Review Cast]



Judul drama : Dream High 2
• Hangul : 드림하이 2
• Production Companies: KeyEast, JYPE, and CJ Media
• Producer: Bae Yong Joon, Park Jin Young • Stasiun TV : KBS2
• Total Episode : 16
• Jadwal mulai : 30 Januari 2012
• Jadwal tayang : Senin & Selasa. Jam: 21:55
• Bahasa : Korea
• Negara : Korea Selatan

CAST :

 

Main Cast

Kirin’s Student:
  • Ailee as Ailee [HershE]
  • Yoo Soo Young as Park Soon Dong
  • Jr as Ui Bong
  • Park Jin Young JR as Ui Bong
  • Kim Ji Soo as Park Hong Joo
Kirin’s Teacher:
Cameo:

  • Kim Soo Hyun as Song Sam Dong (ep 1)
  • IU as Kim Pil Sook (ep 1)
  • MYNAME as OZ Entertainment Agency’s idol group (ep 2)

Source: Dramawiki

REVIEW CAST :

 

REVIEW CAST

          Shin Hye Sung adalah seorang gadis ceria yang bersusah payah saat tes masuk Kirin dan bermimpi untuk menjadi penyanyi. Namun sayang di otaknya hanyalah teori, teori dan teori pada kenyataannya kemampuan bernyanyinya pas-pasan. Hye Sung adalah fans fanatik Eden, terutama JB. Hye Sung tentu senang bukan main saat tau dia akan 1 sekolah sekaligus 1 asrama dengan JB. Hye Sung sering terlibat pertengkaran dengan Yoo Jin, seseorang yang sangat bertalenta dalam bidang musik dan bermimpi menjadi penyanyi rock namun sayangnya Yoo Jin tidak bisa mengontrol emosinya sehingga mudah sekali marah apalagi jika berhubungan dengan rivalnya yaitu JB. Yoo Jin selalu memandang remeh artis-artis OZ Ent. Dan Hye Sung selalu memihak JB, itulah yang membuat Yoo Jin kesal pada Hye Sung.

          JB sangat ingin bersolo karir, dan dia meremehkan kemampuan Shi Woo teman 1 grupnya, bahkan cenderung tidak peduli dengan apa yang terjadi pada Shi Woo. Shi Woo yang mempunyai kepribadian hangat dan murah senyum harus menerima kenyataan saat dia termasuk ke dalam daftar siswa yang harus di singkirkan dari Kirin. Padahal Shi Woo sudah menjalani masa training selama bertahun-tahun di OZ ent. Ketidakharmonisan Eden hanya di ketahui oleh internal OZ sendiri, namun sepertinya akan diketahui juga oleh siswa-siswa Kirin deh.

           Rian adalah member grup HershE yang sangat terobesesi pada dunia akting, namun pada kenyataannya Rian tidak bisa berakting. Jika harus memilih Rian lebih memilih menjadi aktris daripada penyanyi. Di HershE pun Rian bukanlah penyanyi utama melainkan penyanyi pendukung. Rian menjadi penyanyi karena desakan Kang Chul yang mengatakan jika Rian terkenal maka job drama akan mengalir padanya. Jadi bisa di katakan kalau Rian itu hanya sebagai visual, karena kemampuan bernyanyinya tergolong standar, makanya dia berusaha mencari cara agar dirinya tetap eksis di dunia hiburan yaitu lewat bermain drama. Nana adalah leader sekaligus main vokal grup HershE. Nana termasuk karakter yang memiliki pendirian yang kuat. Dibalik keceriaannya, Nana menyimpan sesuatu rahasia yang tidak seorang pun tau tentang kehidupannya. Ailee member grup HershE yang serba bisa menyanyi, akting, menari dia adalah queennya, namun karena kelebihannya itulah yang membuat dia menjadi sombong.

Untuk konflik cinta disini sudah pasti akan ada loveline antara Yoo Jin – Hye Sung, walaupun mereka sering berantem tapi ada saat-saat di mana keduanya saling memberi perhatian. Yoo Jin merupakan guardian angel-nya Hye Sung, dan pembela no.1 nya Hye Sung. JB dan Rian sepertinya mempunyai masa lalu di antara mereka deh, perlakuan yang di tunjukkan JB ke Rian itu berbeda banged dengan ia tunjukkan ke siswa lainnya, JB terlihat paling mengerti dengan keadaan Rian, apalagi dengan adanya foto mereka di masa lalu semakin menguatkan kalau mereka pernah mempunyai hubungan. Satu lagi loveline antara Hye Sung – JB, Hye Sung yang merupakan fans fanatik JB sangat tergila-gila dengan JB. Hye Sung pun sering banged membela dan membantu JB saat berada dalam kesusahan. Namun emang JB nya yang ga respek ama Hye Sung. Lagi-lagi di masa lalu, rubik yang sering dimainkan oleh JB adalah pemberian Hye Sung. Hye Sung memberikan rubik itu saat melihat JB menangis dan mengatakan bermain rubik bisa mengembalikan mood (kalo gw maen rubik malah bikin emosi). Sepertinya JB ga inget kalo Hye Sung yang ngasih rubik. Di epi 5, Hyesung memutuskan untuk membenci JB dan tidak menjadi fans JB lagi (Hemm sepertinya setelah ini JB bakal ngerasa kehilangan deh). Satu lagi pasangan yang ga boleh dilewatkan, pasangan dengan tampilan kalem, sempurna, ceria dan bertalenta tapi memiliki sebuah rahasia di dalamnya, yapp Shi Woo dan Naina. Mereka berdua ini saling memberi support loh, saat Shi Woo sakit, Nana yang mengunjunginya. Nana bahkan membujuk Shi Woo untuk kembali ke kirin. Dan berharap si angkuh Ailee mendapat pasangan yang berkebalikan dengan sifatnya, mungkin dengan Hong Joo atau ngga ya sama Ui Bong.

YooJin-HyeSung-JB ; HyeSung-JB-Rian ; Rian-ShiWoo-Nana(?) ; Hong Joo-Ailee-Uibong(?) ; Jisoo-Jinman-Taeyeon(?) ; Jinman-Jisoo-Kangchul(?)
Official picture all cast Dream High 2 dan karakternya klik ini dan ini.
untuk baca sinopsis dan recap drama  klik ini
dan untuk download OST klik ini
Cre: yunakaworld.wordpress.com 
recap-koreandrama.blogspot.com

Komentar